GEMAR MAKAN IKAN
Admin 20 Agustus 2019 09:45:02 WIB
Desa Krambilsawit merupakan desa yang berbatasan langsung dengan Samudra Hindia pada bagian selatan. Terdapat beberapa pantai yang berpotensi sebagai tempat wisata dan sumber pencaharian bagi para nelayan di desa ini seperti Pantai Ngedan dan Pantai Butuh. Sebagian besar hasil perikanan di Desa Krambilsawit diperoleh dari pantai-pantai tersebut. Beberapa jenis hasil tangkapan nelayan yang dengan mudah didapatkan di pantai-pantai tersebut antara lain ikan salem, ikan kakap merah, ikan tongkol, cumi-cumi, kerang, dan udang.
Mayoritas masyarakat mengolaht hasil tangkapan tersebut menjadi masakan rumahan seperti olahan goreng dan bakar, asam manis, dan pepes. Melimpahnya hasil perikanan di daerah Krambilsawit cenderung berbanding terbalik dengan minat makan ikan masyarakat setempat. Secara umum, masyarakat lebih memilih bahan makanan lain untuk dijadikan lauk sehari-hari. Dengan dilaksanakannya Penyuluhan Gemar Makan Ikan oleh Tim KKN UNS pada 29 Juli 2019 di desa Krambilsawit, minat masyarakat mengenai makan ikan dapat meningkat. Selain itu, diharapkan pula masyarakat mampu menciptakan olahan-olahan makanan berbahan dasar ikan guna menunjang peningkatan minat makan ikan.
Dalam pelaksanaan penyuluhan tersebut, Tim KKN UNS menggandeng pihak Dinas Kelautan dan Perikanan sebagai narasumber. Materi yang disampaikan meliputi pengetahuan mengenai gizi dalam ikan, pentingnya makan ikan, serta variasi olahan ikan. Pada akhir acara, Tim KKN UNS melaksanakan demo pembuatan nugget ikan yang disambut dengan antusias oleh ibu-ibu sebagai peserta acara penyuluhan tersebut. Berikut merupakan resep nugget ikan yang didemonstrasikan:
Resep Nugget Ikan Desa Krambilsawit
Bahan:
- 1 kg ikan salem
- 3 butir telur ayam
- 6 sdm tepung terigu
- 6 sdm wortel yang sudah diparut
- 6 siung bawang putih ukuran sedang
- 4 siung bawang merah ukuran sedang
- Merica, pala, dan garam secukupnya
Langkah pembuatan:
- Filet ikan salem terlebih dahulu. Pisahkan daging dengan duri dan kulitnya. Hanya daging yang akan digunakan.
- Blender daging ikan hingga lembut, lalu pisahkan terlebih dahulu.
- Selanjutnya buat bumbu untuk daging. Haluskan bawang merah, bawang putih, merica, pala dan garam.
- Langkah berikutnya campurkan bumbu halus dengan 2 butir telur. Setelah itu campurkan daging, parutan wortel, tepung terigu dan daging ikan menjadi satu dan aduk hingga rata.
- Sementara itu, siapkan kukusan di atas kompor. Gunakan api sedang.
- Setelah semua bahan tercampur rata, tuangkan adonan dalam loyang yang telah diolesi margarin dan tepung terigu. Lalu kukus selama kurang lebih 30 menit.
- Setelah adonan matang angkat dan tunggu dingin, lalu potong-potong adonan.
- Setelah adonan dipotong-potong, lumuri dengan telur lalu ke dalam tepung panir.
- Setelah siap, goreng nugget dalam minyak panas.
- Nugget ikan siap dihidangkan.
Selain itu, ditampilkan pula contoh kemasan sederhana untuk nugget yang telah selesai dibuat. Sehubungan dengan hal tersebut, peserta penyuluhan dapat terinspirasi untuk mengembangkan potensi alam yang dimiliki di Desa Krambilsawit secara maksimal, termasuk sebagai modal berwirausaha.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- APEL PERINGATAN HARI SUMPAH PEMUDA BERSAMA MAHASISWA KKNR UNY 2024
- SERAH TERIMA MAHASISWA KKN REGULER UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA 2024
- PENGUMUMAN LELANG PEMBANGUNAN JALAN USAHA TANI (JUT)
- Laporan Pertanggungjawaban Kalurahan Krambilsawit Tahun Anggaran 2023
- ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN KRAMBILSAWIT TAHUN 2024
- Laporan Pertanggungjawaban Kalurahan Krambilsawit Tahun Anggaran 2022